Berita TeknologiTekno

Xiaomi Patenkan Smartphone dengan 4 Kamera Belakang

Xiaomi sudah mendapatkan paten terbaru untuk sebuah perangkat yang mengusung empat kamera di bagian belakang. Perusahaan asal Tiongkok ini mendaftarkan paten tersebut ke Chineses National Intellectual Property Agency (CNIPA).

Dalam daftar paten tersebut terdapat sketsa perangkat yang terdiri dari empat kamera di bagian belakang. Posisi kamera tersimpan di dalam area berbentuk bulan. Sementara itu, bagian depan ponsel terlihat memenuhi layar dengan dua kamera selfie serta LED Flash yang tersembunyi dan menggunakan mekanisme slider.

Seperti dilansir GSMArena, perangkat ini sekilas terlihat mirip dengan smartphone milik Mototoral yaitu di seri Moto. Selain itu, di bagian bawah hanya terlihat hanya port USB-C tanpa port-audio 3.5mm.

Selain smartphone dengan 4 kamera belakang, Xiaomi juga mendaftarkan smartphone yang memiliki tiga kamera yang disusun secara vertikal. Di bagian depan terdiri dua buah kamera, kedua kamera tersebut tersemat di sebuah notch dengan desain yang tidak biasa. Bukan seperti watedrop kebanyakan seperti ponsel saat ini.

Paten Smartphone Terbaru Xiaomi

Kamu juga bisa melihat dari gambar di atas dan tidak terlihat adanya sensor sidik jari. Bisa saja sensor sidik jarinya di sematkan di bawah layar. Seperti yang diketahui saat ini perangkat di kelas menengah milik Xiaomi sudah menggunakan panel OLED dan sensor sidik jari di bagian bawah layar.

Baca juga:  Bagaimana Nasib Turis Asing Saat Aturan IMEI Berlaku di Indonesia?

Nah yang perlu kamu catat, ini hanya pendaftaran paten. Belum diketahui apakan perangkat tersebut akan diwujudkan atau diproduksi secara komersial.

Related Posts

Leave Comment