Berita TeknologiIntermezzoTeknoTips

Beginilah Cara SMS & Telepon Gratis Pengguna XL, Telkomsel Dan Indosat Bagi Korban Gempa Di Palu

Gempa dan Tsunami di Palu dan Donggala di Sulawesi Tengah menyita simpati bagi seluruh masyarakat Indonesia. Tak terkecuali dari perusahaan operator seluler, mereka pun memberikan simpati dan bantuan dengan memberikan layanan SMS dan telepon gratis bagi pelanggan di Sulawesi Tengah.

Berikut ada tiga operator seluler yang dengan baik hati menyediakan layanan SMS dan telepon gratis bagi korban bencana 

Cara SMS & Telepon Gratis Penggunan XL, Telkomsel Dan Indosat Bagi Korban Gempa Di Palu

1.Telkomsel


Telkomsel memberikan bantuan layanan SMS dan telepon gratis selama 1 minggu bagi pelanggan Telkomsel di area Palu, Donggala dan sekitarnya.

Telkomsel menyediakan 50 menit kuota telepon dan 200 kuota SMS. Beginilah cara mengaktifkan layanan gratisnya adalah dengan cara menekan kode USSD *888*20# dan bisa juga dengan cara mengirim SMS dengan format SULTENG ke nomor 8999.

https://www.instagram.com/p/BoYkdkjBv6b/?utm_source=ig_embed

2. XL Axiata


XL Axiata memberikan bantuan layanan 10 menit dan 10 SMS serta kuota internet 500 MB bagi pelanggan XL Axiata di wilayah Palu dan Donggala.

Layanan ini hanya berlaku dalam waktu 2 hari saja. Meskipun, masih kecil dari Telkomsel. Tapi, setidaknya bantuan XL Axiata sudah membantu korban gempa dan tsunami Donggala & Palu untuk bertukar kabar dengan sanak saudaranya di luar Sulawesi Tengah.

3. Indosat Ooredo


Indosat Ooredo memberikan layanan telepon dan SMS gratis ke semua operator senilai Rp 10.000. Tanpa perlu melakukan pendaftaran terlebih dahulu, maka pengguna Indosat Ooredo bisa menggnakan layanan gratis tersebut. Layanan itu akan berlaku sampai tanggal 14 Oktober 2018.

https://www.instagram.com/p/BoauStCg1Yu/?taken-by=indosatooredoo
Baca juga:  Metro TV Sebar Video Hoax Gempa Bumi Banten, Benarkah?

Related Posts

Leave Comment