TeknoTutorial Tekno

Cara Menggunakan Dua Akun di WhatsApp Sekaligus pada Satu HP Android

WhatsApp saat ini adalah salah satu yang aplikasi paling banyak digunakan untuk berkomunikasi dengan sesama penggunanya. Nah bagi kamu yang ingin menggunakan dua akun WhatsApp sekaligus di HP Android, kali ini Dafunda Tekno akan mengulas hingga tuntas.

WhatsApp bukan aplikasi yang asing lagi bagi kamu yang suka chattingan dengan si Doi. WhatsApp saat ini menjadi aplikasi chatting populer yang dibutuhkan di dalam kehidupan sehari-hari.

BACA JUGA:

Nah untuk lebih memudahkan kamu lagi, kamu bisa mencoba cara menggunakan dua akun WhatsApp di HP Android berikut.

Baca juga:  Inilah Makna Dari Variasi Tanda Centang di WhatsApp

Cara Menggunakan Dua Akun WhatsApp di HP Android

Ada beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan dari cara menggunakan dua akun WhatsApp secara bersamaan pada satu HP. Mulai dari lebih produktivitas, serta bisa memisahkan kontak yang sering kamu hubungi lewat WhatsApp.

Waktu yang dibutuhkan: 3 menit

Tips dan trik ini sebenarnya sudah banyak digunakan oleh pengguna Android, karena berkat dari aplikasi Dual Apps bawaan. Nah langsung saja ikut beberapa langkah berikut untuk menggunakan 2 akun WhatsApp pada satu HP Android

  1. Hal yang perlu kamu lakukan pertama adalah download aplikasi Parallel Space

    Aplikasi ini akan berfungsi sebagai aplikasi Dual Apps bagi smartphone kamu yang tidak ada support menggunakan dua aplikasi. Kamu bisa download melalui tautan Download Parallel Space ini.
    Parallel Space

  2. Selanjutnya buka aplikasi Parallel Space

    Kamu akan dihadapkan beberapa permission. Kemudian disini kamu tinggal menambahkan beberapa aplikasi dengan cara tap pada Tambahkan Aplikasi. Lalu pilih WhatsApp untuk dijadikan menjadi dua.
    Cara Menggunakan Whatsapp Dua Akun Di Satu Ponsel (1)

  3. Harap menunggu beberapa saat hingga proses selesai.

    Nantinya WhatsApp baru akan terlihat di dalam aplikasi Parallel Space. Nah kamu juga bisa membuat shortcut di tampilan utama Android.
    Cara Menggunakan Whatsapp Dua Akun Di Satu Ponsel (2)

Baca juga:  Waspada! Inilah 3 Aplikasi untuk Menyadap WhatsApp

Terakhir adalah melakukan ‘pendaftaran WhatsApp’. Seperti biasa kamu harus mengisi nomor telepon baru. Jadi sebelumnya kamu harus menyiapkan terlebih dahulu nomor baru tersebut.


Itulah cara menggunakan dua akun WhatsApp dalam satu HP Android sekaligus. Nah cara ini sangat cocok bagi kamu yang sedang berbisnis tanpa harus menggunakan nomor pribadi untuk berkomunikasi dengan pelanggan.

Related Posts

Leave Comment